PT NHR adalah sebuah perusahaan konstruksi yang berlokasi di Jl Raya Yomani-Guci Km 3, Desa Danawarih, Kec. Balapulang, Kab. Tegal. Perusahaan ini telah banyak membangun konstruksi berupa gedung gedung dan jalan. Proyek toll juga tak luput dari pembangunannya.
Untuk memudahkan laporan keuangan perusahaannya, PT NHR yang dulunya menggunakan Excel sebagai media pembuat laporan keuangan, kini beralih menggunakan software ABSS. (Dulu ABSS bernama MYOB).
Sebelum menggunakan ABSS, perusahaan ini cukup sulit menyajikan laporan keuangan yang cepat dan akurat. Sering waktu habis untuk menunggu penyajian laporan yang diharapkan.
Akhirnya, perusahaan ini memutuskan memilih ABSS sebagai software penyaji laporan keuangannya.
Tibalah waktu yang ditentukan untuk onsite training di perusahaan ini, yaitu pada bulan April 2018. ABSS Specialist dari PT Kamal Sukses Bersama yang telah berpengalaman memberikan training ke berbagai perusahaan, datang ke kantor PT NHR di Tegal melakukan setup dan training serta implementasi software ABSS. Setelah dilakukan setup, diajarkan cara input data dan training lainnya agar menghasilkan laporan keuangan. Cara maintenance pun diajarkan saat training.
Setelah training selesai, PT NHR akhirnya bisa menyajikan laporan keuangan kapan saja tanpa batas waktu dan dengan hasil yang akurat.
Demikian kisah training dan implementasi ABSS di PT NHR Tegal.